Sabtu, 17 November 2012

Jumlah Penderita HIV/AIDS Meningkat
















KEPANJEN, MALANGRAYA.info – Jumlah penderita HIV/AIDS di wilayah Kabupaten Malang, Jawa Timur, selama kurun waktu Januari-September 2011 meningkat cukup tajam.

Kabid Pemberantasan dan Pencegahan Penyakit Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Malang Mulaytim Kuswo, Selasa, mengemukakan, selama kurun waktu Januari-September 2011 penderita HIV/AIDS bertambah 85 orang.
“Dengan adanya tambahan penderita baru sebanyak 85 orang itu jumlah total pasien HIV/AIDS di daerah ini menjadi 646 orang. Penderita baru sebanyak 85 orang itu didominasi oleh ibu-ibu rumah tangga yang masih berusia produktif,” ujarnya.
Dari 85 orang pebderita baru itu, 52 orang berasal dari kalangan ibu rumah tangga dan 33 lainnya penderita laki-laki. Dan, semuanya sudah memiliki anak serta masih berusia produktif.
Temuan jumlah 85 orang penderita HIV//AIDS baru itu berdasarkan laporan dari puskesmas dan pasien yang memeriksakan diri ke RSUD Kanjuruhan Kepanjen.
Dari total jumlah penderita yang mencapai 646 orang tersebut, 158 orang diantaranya tidak tertolong (meninggal). Tertularnya HIV/AIDS itu sebagian besar karena hubungan seksual dan penggunaan jarum suntik atau injection drug use (IDU).
Untuk memperlambat laju bertambahnya jumlah penderita baru, katanya, pihaknya secara intensif melkaukan penyuluhan bagi warga yang tergolong risiko tinggi, seperti pecandu narkoba dengan jarum suktik dan pekerja seks komersial.
Bagi mereka yang dinyatakan positif mengidap HIV/AIDS, lanjutnya, juga disediakan konsultasi secara rutin di beberapa titik yang disediakan terutama di RSUD Kanjuruhan.
“Kalau PSK yang dilokalisir bisa dengan mudah diberikan penyuluhan, tapi PSK yang berpindah-pindah ini yang sulit diidentifikasi, sehingga menyulitkan kami untuk memberikan penyuluhan,” tegasnya.

Akses MalangRaya.info melalui ponsel, Blackberry atau iPhone Anda di http://m.malangraya.info.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar