PENYAKIT THYPOID
MAHASISWA PROGRAM
STUDI
KEPERAWATAN LAWANG
POLTEKKES KEMENKES
MALANG
TAHUN 2011
Pengertian
adalah
penyakit infeksi akut yang besarnya tedapat pada saluran pencernaan dengan
gejala demam yang lebih dari satu minggu, gangguan pada saluran pencernaan dan
gangguan kesadaran.
infeksi yang mengenai usus halus, disebarkan dari kotoran ke mulut melalui makanan dan air minum yang tercemar dan sering timbul dalam wabah.
infeksi yang mengenai usus halus, disebarkan dari kotoran ke mulut melalui makanan dan air minum yang tercemar dan sering timbul dalam wabah.
Etiologi
Penyebab
demam typhoid adalah Salmonella typhi, basil gram negatif, bergerak dengan
Rambut getar, tidak berspora, mempunyai sekurang-kurangnya empat macam antigen
yaitu antigen O (somatic), H (flagella), Vi, dan protein membran hialin
(Manjoer Arief, 2000 & Ngastiyah, 1997).
Gejala Thypoid
·
Perasaan
tidak enak badan
·
Lesu
·
Pusing
·
Nyeri
pada perut,
·
Mualdan
muntah
·
Demam
tinggi
·
Diare
yang kadang-kadang bercampur darah.
Manifestasi Klinis
a. Demam
Pada
kasus yang khas demam berlangsung 3 minggu,
1.
minggu
pertama, suhu tubuh berangsur-angsur naik setiap hari, biasanya menurun pada
pagi hari dan meningkat pada sore dan malam hari.
2.
minggu kedua pasien terus berada dalam keadaan
demam.
3.
minggu
ketiga suhu berangsur turun dan normal kembali pada akhir minggu kedua.
b. Gangguan pada
saluran pencernaan
Pada
mulut terdapat nafas berbau tidak sedap, bibir kering dan pecah-pecah
(ragaden). Lidah tertutup selaput putih kotor (coated tongue), ujung dan
tepinya kemurahan, jarang disertai tremor.
c. Gangguan
kesadaran
Umumnya
kesadaran pasien menurun walaupun tidak berapa dalam.
Penatalaksanaanya
a. Perawatan.
1.
Klien diistirahatkan 7 hari sampai demam tulang atau 14 hari untuk mencegah
komplikasi perdarahan usus.
2.
Mobilisasi bertahap bila tidak ada panas, sesuai dengan pulihnya tranfusi bila
ada komplikasi perdarahan.
b. Diet.
1.
Diet yang sesuai ,cukup kalori dan tinggi
protein.
2.
Pada penderita yang akut dapat diberi bubur
saring.
3.
Setelah
bebas demam diberi bubur kasar selama 2 hari lalu nasi tim.
4.
Dilanjutkan
dengan nasi biasa setelah penderita bebas dari demam selama 7 hari.
c. Pencegahan
Cara
pencegahan yang dilakukan pada demam typhoid adalah cuci tangan setelah dari
toilet dan khususnya sebelum makan atau mempersiapkan makanan, hindari minum
susu mentah (yang belum dipsteurisasi), hindari minum air mentah, rebus air
sampai mendidih dan hindari makanan pedas.
d. Bila
diare masih tetap, bawa penderita ke :
1.
Petugas
kesehatan terdekat
(perawat,
dokter)
2.
Bawa
ke Rumah Sakit terdekat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar